Dalam rangka menyambut bulan gemar membaca dan hari sumpah pemuda, Perpustakaan UNISA Yogyakarta menyelenggarakan Lomba Pohon Pustaka. Pemenang lombanya sebagai berikut. Juara 1 Andi Siswanto, Prodi Ilmu Komunikasi. Juara 2 dan 3 adalah Fitri Nur Indah dan Nuria Zakiatus S dari Prodi D4 Program Sarjana Terapan Kebidanan. Juara harapan 1 Sholih Fauzan Prodi Ilmu Keperawatan. Juara harapan 2 Lisa Ayu Listari Prodi Anastesi D4, dan juara favoritnya Linda Yulyani Prodi S2 Kebidanan. Jutaan hadiah, sertifikat dan FD 32 GB diserahkan kepada pemenang pada hari Sabtu 20 Oktober 2018 bertempat di masjid kampus terpadu Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta. Penyerahan hadiah dilakukan oleh Wakil Rektor I UNISA Yogya, Bapak Taufiqur Rahman, S.I.P., M.A., Ph.D. didampingi oleh Kepala Perpustakaan UNISA Yogyakarta.
Waktu pengumpulan naskah lomba yang hanya satu bulan, berhasil diikuti oleh 28 peserta, berasal dari berbagai program studi di Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta. Semua peserta lomba mendapatkan sertifikat dan kenang-kenangan berupa Flas Disck 32 GB. Dalam penyerahan hadiah, Wakil Rektor I Unisa berpesan kepada para juara agar lebih rajin memanfaatkan perpustakaan. Irkhamiyati, SIP., M. IP, selaku ketua panitia sekaligus Kepala UPT Perpustakaan menyampaikan bahwa tujuan diadakannya lomba ini adalah sebagai ajang promosi perpustakaan, untuk lebih menarik mahasiswa dalam meningkatkan layanan perpustakaan yang ada, serta promosi Unisa di dunia maya. Content lomba berupa testimoni dan usulan untuk pengembangan Perpustakaan UNISA Yogyakarta ini sangat bermanfaat yang selanjutnya akan tetap dipasang di pohon hiasan yang ada di perpustakaan. Hal ini akan menjadi daya tarik dan salah satu spot menarik di UNISA Yogyakarta, sebagai gerbang untuk memanfaatkan perpustakaan. Selamat kepada para pemenang, dan terima kasih kepada peserta yang telah berperan aktif dalam lomba ini. (Irkhamiyati-2018)